Description
|
Piper acutilimbum C. DC dan Piper baccatum Blume merupakan dua jenis Piper yang bentuk morfologinya hampir sama, terutama pada fase mudanya. Kedua jenis Piper ini merupakan tanaman koleksi Kebun Raya Bogor dan berasal dari Sumatra Barat. Penelitian terhadap karakter morfologi kedua jenis tersebut dilakukan dari mulai jenis tersebut tercatat sebagai tanaman koleksi di Kebun Raya Bogor, berkembang sampai menghasilkan bunga dan buah di Kebun Raya Bogor. Saat fase muda karakter morfologi yang paling mudah dikenali adalah adanya bulu-bulu halus berwarna putih pada batang utama dan tangkai daun, serta sifat daun yang kaku dan agak tebal untuk P. acutilimbum. sedangkan batang utama dan tangkai daun yang gundul serta sifat daun yang tipis adalah P. baccatum. Selain itu setelah fase dewasa, batang, percabangan, dan tangkai P. acutilimbum tetap hijau, berbulu – gundul sedikit kasar permukaannya. Daun P. acutilimbum dewasa pada fase vegetatif berbentuk menjantung – menyegitiga dengan bagian pangkal melekuk, pada fase generatif berubah menjadi melonjong, ukurannya berubah menjadi besar dengan sifat daun yang kaku dan agak tebal, permukaan helaian daun bagian atas tergambar uratan daun, permukaan helaian daun bagian bawah hijau pucat keputihan, pertulangan dan urat daunnya menonjol. Pada fase dewasa batang utama, percabangan serta tangkai daun P. baccatum hijau-hijau merah kecoklatan, gundul agak licin, daunnya mempunyai bentuk dan ukuran daun cukup bervariasi. Daun P. baccatum pada fase vegetatif berbentuk menjantung – menyegitiga dengan permukaan helaian daun hijau dengan pertulangan daun keperakan, permukaan helaian daun bagian bawah hijau pucat keputihan, pertulangan daun menonjol dan pada fase generatif daunnya berubah menjadi menjantung – melonjong.
Prosiding Nasional Seminar Nasional Biologi, IPA UNESA. Hal. 83-85
ISBN 978-979-028-573-6
(2013)
|