Dalam makalah ini akan dibahas proses sintesis serbuk nano PZT menggunakan metoda sol gel termodifikasi. Penelitian ini merupakan bagian dari penelitian mengenai pembuatan tranduser/sensor ultrasonic piezokomposit berbasis serbuk nano PZT sebagai filler dan polimer sebagai matrik. Sebagai precursor digunakan bahan Ti(OC4H9)4, Zr(NO3)4.5H2O dan Pb(CH3COO)2.3H2O dengan pelarut berupa ethylene glycol. Untuk memperoleh sifat piezoelektrik dekat dengan batas fasa morphotropic P(Zr0,52 Ti0,48)O3 perbandingan mol Pb:Zr:Ti adalah 1,1:0,52:0,48. Pembentukan sol dilakukan pada 60 0C dan kemudian dilakukan pengeringan 90 0C hingga diperoleh Xerogel . Serbuk nano PZT terbentuk dengan perlakuan panas pada 650 0C selama 2 jam. Pengamatan SEM dan XRD menunjukkan telah terbentuknya serbuk nano PZT dengan struktur kristal perovskite.
Prosiding Seminar Nasional Metalurgi 2010
(2010)