Dataset Persistent ID
|
hdl:20.500.12690/RIN/NKBNG7 |
Publication Date
|
2018-03-08 |
Title
|
Coscinium Fenestratum (Gaertn.) Colebr., Species Rambat Berpotensi Obat dan Upaya Perbanyakannya dengan Metode Merunduk
|
Author
|
Cahyaningsih, Ria (Pusat Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Bogor)
Hidayat, Syamsul (Pusat Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Bogor)
Helmanto, Hendra (Pusat Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Bogor)
Hidayat, Endang (Pusat Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Bogor)
|
Contact
|
Use email button above to contact.
Cahyaningsih, Ria (Pusat Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Bogor)
|
Description
|
Kerusakan hutan dan pengambilan langsung tumbuhan di alam tanpa upaya perbanyakan, menjadi masalah dalam keberadaan tumbuhan obat di Indonesia, salah satunya Coscinium fenestratum (Gaertn.) Colebr. Meski belum langka menurut IUCN, BGCI memasukkannya ke dalam daftar tumbuhan obat prioritas untuk aksi konservasi. Sebagai lembaga konservasi, Kebun Raya Bogor telah mengkoleksi spesies C. fenestratum. Informasi dasar mengenai C. fenestratum diperoleh melalui studi literatur dan pengalaman masyarakat. Sementara itu, pengamatan morfologi dan kegiatan perbanyakan dengan cara merunduk dilaksanakan di Kebun Raya Bogor pada bulan Maret-Juni 2014. Spesies ini dikenal dengan nama akar kuning dan memiliki alkaloid utama jenis berberine dan jatrorrhizine. Batang, kulit buah, dan akarnya berkhasiat obat. Beberapa etnis memanfaatkannya sebagai obat liver, luka, kencing manis, sakit pinggang atau malaria. Upaya perbanyakannya dengan teknik merunduk yang memerlukan waktu 3 bulan hingga panen dapat dilakukan dengan persentase keberhasilan 100%. Jumlah akar sekunder mencapai 4 buah; diameter rata-rata 0,125 cm; panjang akar rata-rata 4,675 cm. Cara perbanyakan vegetatif seperti ini dipandang efektif dalam upaya memperbanyak spesies yang memiliki keterbatasan bahan induk, selain dikarenakan jarangnya spesies ini menghasilkan buah atau biji. Hasil ini diduga dapat diaplikasikan pada tumbuhan obat lainnya yang sekerabat, dalam rangka menyelamatkan keberadaannya di kebun koleksi dan sebagai stok reintroduksi apabila diperlukan.
Prosiding Seminar Nasional Masyarakat Biodiversitas Indonesia. Vol. 4 No. 3. Hal. 44-47
ISSN 2337-506x
(2015)
|
Subject
|
Medicine, Health and Life Sciences
|
Keyword
|
Merunduk
Penyerbukan
Tanaman obat
|
Depositor
|
Puspita, Meilia
|
Deposit Date
|
2018-02-18
|